
Belakangan ini gaya skandinavia menjadi pilihan dalam mendesain sebuah ruangan. Gaya ini sangat menarik karena desainnya yang simpel dan sangat moderen. Menggunakan gaya skandinavia mampu membuat lingkungan ruangan menjadi lebih terang dan tidak sempit. Menghadirkan kesan yang lebih terang tersebut membuat kehangatan tercipta di dalam ruangan. Salah satu ruangan di dalam rumah yang bisa disulap menggunakan gaya skandinavia adalah ruang makan. Suasana hangat di ruang makan mampu mempererat hubungan diantara anggota keluarga saat berada di ruang makan.
Ruang makan memiliki fungsi sangat penting di dalam rumah. Hal tersebut membuat orang mulai memperhatikan tampilan ruang makan. Mendesain ruang makan dengan desain moderen akan membuat anggota keluarga lebih nyaman ketika menggunakan ruang makan. Waktu terlama berkumpul dengan keluarga adalah di ruang makan, keluarga tidak hanya makan bersama namun sering berbagi cerita ketika berada di ruang makan. Kini anda bisa menyulap ruang makan anda dengan gaya skandinavia agar lebih nyaman di tempati.
Menghadirkan gaya skandinavia di sebuah ruangan bukanlan hal yang sulit. Ada beberapa hal yang menjadi kunci menghadirkan gaya skandinavia di sebuah ruangan. Ulasan di bawah akan memaparkan lebih detail mengenai cara mendesain ruang makan dengan menggunakan gaya moderen skandinavia. Furniture jepara bisa dihadirkan untuk membuat tampilan ruang makan menjadi lebih moderen.
Desain Ruang Makan Moderen Melalui Gaya Skandinavia
Sebelum anda mendesain ruang makan menggunakan gaya satu ini alangkah baiknya jika anda mengenal gaya skandinavia terlebih dahulu. Gaya skandinavia pada dasarnya identik dengan warna putih. Jika anda memiliki kesukaan dengan warna putih maka bisa mengusung konsep skandinavia untuk menghias ruangan anda. Ada beberapa cara yang bisa digunakan untuk menghadirkan gaya skandinavia untuk ruang makan.
Gaya skandinavia terkenal dengan dominasi warna putih. Gaya skandinavia memang merupakan gaya untuk desain rumah yang moderen. Gaya rumah ini mengedepankan kebersihan dengan mengusung warna putih. Jika anda perhatikan hampir di seluruh ruangan dengan konsep skandinavia dipenuhi dengan warna putih. Warna putih tersebut bisa untuk warna dinding, furniture, maupun untuk hiasan ruangannya.
Mendesain ruang makan mengunakan gaya skandinavia ini juga bisa menambahkan aksen warna hitam. Walaupun gaya skandinavia identik dengan warna putih namun menambahkan warna hitam menjadi pilihan yang tepat untuk menghidupkan suasana. Khusus untuk ruang makan memberikan warna hitam menjadi cara tersediri untuk menunjukan kemewahan. Warna hitam hanya untuk warna tambahan saja bukan sebagai warna dominasi ruangan.
Mengusung konsep skandinavia pada ruang makan identik dengan tampilan yang simpel. Alasan ini menjadi alasan utama orang memilih mengusung tema skandinavia untuk ruang makan. Bagaimana bisa gaya skandinavia menghasilkan kesan yang simpel? Warna putih, hitam, dan monokrom mampu memunculkan kesan simpel. Ruangan yang dibuat dengan tiga warna tersebut mampu terlihat lebih simpel dan menarik.
Perlu anda ketahui bahwa konsep skandinavia berbeda dengan konsep minimalis. Banyak yang menganggap bahwa gaya skandinavia sama halnya dengan gaya minimalis, namun pada dasarnya berbeda. Kedua konsep ini sering disamakan karena sama – sama mengandung kesan yang sederhana atau simpel. Mengusung gaya skandinavia ruang makan tidak perlu dihias dengan banyak dekorasi. Mengusung gaya ini untuk ruang makan mampu membuat ruangan terasa lebih luas karena tidak banyak hiasan yang dibutuhkan. Selain itu konsep ruangan satu ini juga menggunakan perabotan yang simpel seperti halnya kursi lipat untuk membuat ruangan bisa lebih luas.
Memunculkan gaya skandinavia di ruang makan bisa dilakukan dengan menghadirkan tanaman. Menghadirkan tanaman di dalam ruang makan membuat ruang makan lebih sejuk, nyaman, dan tidak membosankan. Gaya skandinavia juga identik dengan adanya tanaman di dalam ruangan. Anda bisa meletakan beberapa tanaman untuk mengusung konsep moderen gaya skandinavia.
Menciptakan Gaya Skandinavia Untuk Ruang Makan
Saat ini gaya skandinavia menjadi pilihan tepat untuk menciptakan ruang makan yang moderen. Selain menerapkan gaya skandinavia, anda bisa menciptakan ruang makan yang moderen dengan gaya lain. Menciptakan gaya skandinavia merupakan hal mudah. Cara mendesain ruang makan menggunakan gaya skandinavia sudah disinggung di atas. Melalui beberapa hal di atas anda bisa menciptakan gaya skandinavia lebih mudah.
Hal lain yang perlu anda ketahui dari gaya skandinavia adalah identik dengan ornamen kayu. Ruang makan dengan gaya skandinavia terasa lebih santai dan juga informal. Gaya skandinavia tidak hanya terkenal dengan gaya moderen namun juga mengusung beberapa gaya tradisional. Orang yang ingin mengusung gaya skandinavia bisa menekankan pada gaya moderen maupun pada gaya tradisional.
Sebelum mendesain ruang makan menggunakan gaya skandinavia cobalah untuk memahami beberapa hal di atas. Mengusung tema skandinavia untuk ruang makan mampu membuat ruang makan lebih luas, terasa lebih terang, lebih nyaman, terasa segar, dan pastinya tidak ketinggalan jaman. Gaya skandinavia saat ini tengah menjadi gaya paling populer untuk mendesain sebuah ruangan. Tidak hanya untuk mendesain ruang makan, gaya skandinavia bisa digunakan untuk mendesain ruang tamu, ruang tidur, dan ruang lain yang ada di dalam rumah.