
Salah satu masalah ketika kita bermain internet di Ponsel adalah jaringan internet yang bermasalah. Jaringan internet biasanya lelet, lemot dan tiba tiba terputus. Jika sudah seperti ini berarti anda harus cepat cepat mengatur APN jaringan di Ponsel.
APN adalah access point name yang merupakan sebuah jalur masuk dari jaringan internet baik itu GSM GPRS 3g maupun 4g. Sebagai gerbang masuk, sudah sepatutnya kita mengatur APN dengan baik agar mudah digunakan dan memberikan efek internet yang cepat.
Akan tetapi bagaimana kalau kita merupakan pengguna iphone, seperti kita tahu bahwa pengaturan di Iphone sangat berbeda dengan android. Tenang saja, walaupun ponsel anda iphone anda tetap bisa merasakan pengaturan APN demi mempercepat koneksi internet. Caranya pun bisa dibilang tidak terlalu sulit. Karena baik itu android maupun iphone memiliki prinsip yang sama.
Disini kami akan memberikan salah satu contoh mengatur APN dengan provider yang cukup familiar di telinga kita Yaitu telkomsel. Setting APN Telkomsel di Iphone cukup mudah berikut artikelnya.
Aktifkan APN di Iphone

Sama seperti ketika kota mengaktifkan APN di android, di Iphone pun langkah pertamanya harus masuk ke pengaturan. Setelah itu anda bisa pilih sub menu di opsi seluler atau celluler . Di sub menu tersebut anda bisa memilih diantara beberapa pengaturan ,pilihlah celuller data network. Disana anda bisa mengatur setting APN Telkomsel di Iphone.
Cara Setting APN
Setelah anda berhasil masuk ke akses telkomsel APN maka anda tinggal mengisi kolom yang sudah disediakan disana. Anda bisa menambahkan baru lagi atau mengedit yang lama. Dimulai dari kolom nama, isilah dengan nama Telkomsel4g. Sementara itu untuk APN diisi dengan internet. Proxy tidak perlu anda setting termasuk juga dengan menu port, username, password,server, MMSC, MMS Proxy, MMS Port .
Sedangkan dari menu MCC anda bisa mengisinya dengan angka 510, dari menu MNC bisa anda isi dengan angka 10. Tipe autentifikasi sebaiknya dikosongkan saja dengan tipe APN yang bisa diisi adalah default. Protokol apn bisa anda isi dengan ipv4 berikut dengan roaming APN. Pada menu bearer anda bisa pilih kategori unspecified dengan tipe MVNO tidak ada.
Setting APN Telkomsel 3G di Iphone
Lantas bagaimana jika ponsel kita belum menjangkau 4G? Tenang walaupun ponsel anda belum terdapat fasilitas 4G, anda bisa tetap merasakan kecepatan internet versi APN. Bahkan jika di daerah daerah yang belum berfasilitas 4G, maka jaringan 3G nya jauh lebih stabil. Untuk itu sebaiknya anda terapkan pengaturan berikut ini.
Untuk memulainya kita bisa mengisi nama dengan telkomsel begitu juga dengan APN. Pada bagian port ataupun proxy, anda tidak perlu mengisinya. Untuk bagian username isi saja dengan wap. Sedangkan pada bagian password nya bisa diisi dengan wap123.
Server dan juga MMSC tidak perlu anda isi. Ini berlaku juga untuk MMS Proxy dan port. Untuk MCC isilah dengan angka 510. Sedangkan untuk MNC isi dengan angka 10. Tipe autentifikasi yang perlu anda isi adalah PAP dengan tipe APN default,supl. Di bagian APN protokol, isilah dengan ipv4 . Kategori bearer yang perlu anda isi adalah unspecified.
Jika sudah anda atur sedemikian rupa, tugas anda hanya merefresh ulang jaringan internet di Iphone. Dengan begitu , iphone akan mulai mengatur jaringan seluler dan meningkatkan kecepatannya.
Setting APN Telkomsel Game di Iphone

Ini merupakan hal yang cukup penting bagi anda yang merupakan seorang player game dan ingin kecepatan koneksinya jadi lebih cepat dan stabil. Karena pada beberapa kasus, provider kota sering melakukan lag saat digunakan bermain game. Untuk menghindari masalah demikian, maka sebaiknya anda menerapkan setting APN Telkomsel berikut ini.
Pertama anda bisa masuk pada kolom APN di Iphone dengan mengisi nama menjadi APN super Gaming. Isi juga APN tersebut dengan nxtgenphone. Sementara itu pada bagian proxy anda harus mengisi sesuai dengan kombinasi nomer 203.6.149.156. Isi juga bagian port dengan angka 80.
Ada beberapa bagian yang tidak perlu anda atur dan isi misalnya bagian username termasuk password nya dan server. Sedangkan untuk MMSC anda bisa isi dengan mmsc.mobile.att.net . Untuk bagian proxy isilah dengan proxy.mobile.att.net. Untuk isian dari MMS Port adalah angka 80.
Langkah tadi bisa anda terapkan khusus untuk provider telkomsel saja. Pada setiap provider memiliki cara dan setting yang berbeda-beda. Misalnya saja untuk telkomsel yang sudah dijelaskan diatas. Untuk catatan, sebenarnya APN bukan merupakan solusi terbaik untuk solusi mengatasi internet yang lelet dan sebagai lemot. Namun ini bisa dijadikan sebuah langkah untuk mengatasinya.
Setelah anda mengatur APN di bagian kolom internet, maka anda perlu merestart ulang ponsel anda tujuannya adalah untuk mencari jaringan yang baru yang jauh lebih cepat dan stabil. Cara mudahnya bisa dengan mengatur mode pesawat aktif dan selanjutnya anda menonaktifkan kembali. Cara ini dinilai hampir sama dengan merestart ponsel. Demikian tips dari downloadapk kali ini, semoga berhasil. Selamat mencoba.